Begitulah kata-kata yang mungkin akan anda lontarkan bila anda berada di lapangan Volly SMU PGRI 1 Cibinong pada saat Turnamen Volly antar Gugus dalam rangka memperingati HUT PGRI pada hari Sabtu tanggal 11 Oktober kemarin.
Personil Tim Volli Putri Gugus 8
Walaupun tidak seluruh anggota tim, baik tim volli putri maupun putra dapat hadir karena harus mengikuti KKG di SDN Kranji 1 tetapi tidak mengendorkan semangat untuk bertanding. Berkat latihan dan usaha keras serta kerjasama tim yang solid akhirnya pada tahun ini tim volli putra berhasil menjuarai Turnamen ini dengan mengalahkan tim volli dari gugus 1 di final. Tahun lalu tim volli gugus 8 hanya menduduki juara ke 2 setelah dikalahkan oleh tim volli dari gugus 10. Tetapi pada tahun ini semua dapat berjalan sesuai harapan tim volli putri berhasil mempertahankan gelar Juara tak terkalahkan dan tim volli putra berhasil meraih juara I.
Aksi-aksi Spektakuler Tim Volli Putra Gugus 8
Wajah ceria bercampur sumringah terpancar pada wajah koordinator tim volly gugus 8 Bapak Ade Sopian, S.Pd "Sesuai target, akhirnya kita berhasil mengawinkan Juara I Turnamen Volly ini."
Bpk Ade Sopian
Bpk. Harry Ardiansyah (Best Player)
Semoga pada HUT PGRI Tahun ini dan tahun mendatang gugus 8 dapat eksis dan terus menjuarai segala bidang yang diperlombakan baik itu Paduan Suara, Olah raga dan lain-lain. ihk2014
Tidak ada komentar:
Posting Komentar